Kunjungan Pakar Peternakan UNSOED ke Fakultas SainsTek UNIMUDA 👁️️ 540

By Operator Website Sabtu, 06 Juli 2019 | 11:10 am Berita

Kunjungan Pakar Peternakan UNSOED ke Fakultas SainsTek UNIMUDA

Sorong | Fakultas Sains dan Teknologi UNIMUDA Sorong baru-baru ini mendatangkan dosen Pakar Bidang Peternakan dari Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto, Dr. Ir. Agustinah Setyaningrum, M.P. Fakultas yang terdiri atas 6 program studi itu menggelar kuliah umum sekaligus praktek pembuatan pupuk kompos selama tiga hari (3-5/7/19).

Dalam pemaparannya saat kuliah umum di hadapan mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi, menjelaskan tentang pembuatan kompos dari limbah dengan menyajikan pengalaman sebuah eksperimennya di Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto yaitu Experiment farm serta tirk-trik untuk meraih program kreativitas mahasiswa (PKM) dan hibah-hibah dosen.

Disampaikan oleh Dr. Ning (sapaan Dr. Ir. Agustinah Setyaningrum, M.P.) bahwa pembuatan kompos yang dimaksud nantinya adalah menggunakan sistem zero waste atau mengolah limbah tanpa menghasilkan limbah.

"prinsip dan point yang akan kami gunakan dalam pembuatan kompos limbah ini adalah kompos yang benar-benar ramah lingkungan yaitu "zero waste" dan justru akan membantu masyarakat dalam mengurangi limbah, nah hal itu juga bisa dijadikan sebagai pengabdian pada masyarakat" ungkap Ning.

Lebih lanjut disampaikan oleh Dr. Ning tentang potensi yang dimiliki Fakultas SainsTek UNIMUDA Sorong untuk pembuatan kompos ini dirinya sangat tertarik karena di lingkungan UNIMUDA Sorong ini barang baku pembuatan kompos itu masih melimpah.

"potensi di kampus UNIMUDA Sorong ini sangat besar loh, selain bahan baku yang masih melimpah, ternyata masih banyak sekali tantangan-tantangan baru yang bisa dijadikan bahan untuk memperoleh hibah-hibah baik oleh dosen maupun mahasiswa". tambah Dosen Peternakan dari FAPET Unsoed tersebut.

Selama tiga hari tersebut pakar Peternakan dari UNSOED Purwokerto itu melaksanakan kuliah umum untuk semua mahasiswa di Fakultas Sains dan Teknologi UNIMUDA Sorong, hari berikutnya adalah penyampaian teori tentang kompos dan dihari kegita dilanjutkan dengan praktek pembuatan kompos.

Antusias para mahasiswa begitu besar dalam mengikuti praktek pembuatan kompos, karena selain caranya sangat sederhana, untuk mencari bahan baku juga masih sangat mudah, apalagi para mahasiswa banyak mendapat hal-hal yang baru diluar ekpektasi mereka, dan mereka sangat yakin bahwa uji coba pupuk kompos yang mereka buat akan berhasil, tinggal menunggu 3 pekan ke depan.

Praktek baik yang disampaikan oleh Dr. Ning adalah dimulai dari sekarang harus mulai memisahkan sampah organik dan non organik, agar sampah organik dapat dimanfaatkn kembali tanpa trcampur dengan non organik. [ds/ni].

By Operator Website Sabtu, 06 Juli 2019 | 11:10 am